Aplikasi Google Classroom

Aplikasi Google Classroom, Alternatif Belajar Mudah

Rabu, 25 Maret 2020 16:00 WIB | dibaca : 380 | dibagikan :

Penyebaran virus corona sangatlah cepat, dan sampai saat ini telah ditemukan ribuan korban meninggal dunia. Beberapa Negara yang telah terjangkit wabah virus corona, akhirnya menetapkan prosedur lockdown dan social distancing, supaya penyebarannya tidak meluas. Dengan melakukan kegiatan belajar mengajar di rumah tentunya menjadi sebuah kendala bagi guru dan murid, namun dengan menggunakan Aplikasi Google Classroom hal itu dapat menjadi lebih mudah.

Virus tersebut berdampak pada beberapa sektor seperti perdagangan, pertanian, teknologi, pendidikan, dan lain-lain. Dampaknya juga mempengaruhi kegiatan sehari-hari. Kegiatan belajar mengajar pun jadi terhambat. Karena virus tersebut, pemerintah pun mengambil langkah dengan memberlakukan kegiatan belajar dirumah. Kebijakan ini diambil, sebagai upaya penekanan penyebaran virus corona.

Melihat dampak yang ditimbulkan oleh virus corona, perusahaan teknologi terbesar yaitu Google, akhirnya menciptakan Google Classroom. Diharapkan dengan adanya Google Classroom, anak-anak dapat mengakses pembelajaran yang dibagikan gurunya, tanpa harus datang ke kelas.

Aplikasi Google Classroom
Photo by id.wikipedia.org

Apa itu Google Classroom?

Google Classroom merupakan produk Google yang terhubung dengan Gmail, Google Drive, Youtube, dan Google Calender yang dalam. Fasilitas yang disajikan pun sangat memudahkan guru dan murid. Mereka dapat melakukan pembelajaran dimana pun dan kapanpun, cukup dengan mengakses Google Classroom secara online.

Google Classroom adalah suatu manajemen sistem pembelajaran yang dapat digunakan sebagai penyedia bahan ajar, tes yang terintegrasi penilaian. Dalam pembelajaran media Google Classroom, mengunggulkan efektifitas dan efisiensi.

Dalam penggunaan Google Classroom, guru punya akses untuk membuat soal test, pretes, quiz, mengunggah materi dan mengadakan refleksi. Materi yang di unggah pun dapat berupa file word, excel, power point, pdf, maupun video. Dengan adanya penggunaan media pembelajaran Google Classroom, guru dapat memadukan beberapa model dan model pembelajaran apapun.

Manfaat Aplikasi Google Classroom

  • Mudah membuat quiz. Ketika menggunakan Google Classroom, guru dimudahkan dengan membuat kuis dalam dokumen, yang dapat di akses oleh murid-muridnya.
  • Dapat di akses dimana-mana. Murid dan guru dapat mengakses, walaupun mereka berada di rumah mereka masing-masing.
  • Mendapatkan Notifikasi kapan saja. Mengetahui pemberitahuan dari Murid atau Guru, tentang tugas yang telah dikirim, atau tugas yang telah diberi koreksi.
  • Pemberian Materi. Dapat mengelola materi dan sumber referensi tetap teratur di dalam Classroom google.
  • Pengumuman dapat dibuat kapan saja. Guru dapat membuat pengumuman kapan saja, tanpa harus menunggu murid berkumpul.
  • Kelasnya mudah dibuat. Para guru mudah membuat kelas dalam Google Classroom, sesuai dengan petunjuk.
  • Gampang mengenali murid. Jika biasanya guru kesulitan mengenali nama muridnya, disini guru dapat mengetahui dari profil Gmail.
  • Lebih gampang memasukkan file-file pembelajaran. File-file tugas, soal, dan materi akan tersimpan rapi di dalam dokumen Google Classroom.
  • Tugas administrasi jadi lebih efisien. Dengan penyimpanan yang terintegrasi, Google Classroom dapat menyederhanakan tugas yang berulang, dan membutuhkan pengajar untuk tetap fokus pada tugasnya yaitu mengajar.
  • Pengajar dapat melacak progress siswa. para pengajar dapat mengetahui, siapa saja murid yang belum mengirimkan tugas, sesuai dengan file yang terkirim.
Baca Juga:   Otak Kanan Anak Perlu Distimulasi Dengan Cara Ini... Penting Banget Untuk Perkembangan Anak

Cara membuat Google Classroom

  • Sebelum menggunakan Google Classroom, baik pengajar maupun murid, harus mempunyai akun atau Gmail. Atau jika belum, buatlah terlebih dahulu.
  • Setelah membuat akun, silahkan buka browser dan kunjungi classroom.google.com untuk melihat halaman Google Classroom, kamu harus dalam keadaan login Gmail, di perangkat yang kalian punya supaya lebih gampang.
  • Setelah kamu membuka halaman Google Classroom, jika kalian belum login ke Gmail, maka klik tombol Sign In di bagian tengah halaman tersebut, maka akan membuka halaman login Gmail, silahkan login Gmail, silahkan login akun Gmail kalian masing-masing.
  • Setelah kalian membuat Gmail, atau ketika belum mempunyai Google Classroom, maka akan ada pertanyaan apakah akun kalian ingin dikaitkan dengan Google Classroom, maka klik tombol Continue untuk menyetujui dan melanjutkan.

Sumber referensi :


Marbel Writing for Kids
Marbel Writing for Kids
Developer:
Price: Free

Tagged:

Penulis: Hanifah Prandita

Pegiat pendidikan, concern pada dunia PAUD, hobby membaca dan menulis. Content Manager di Educa Group sekaligus penulis di Dunia Belajar Anak.