Bacaan shalat tahajud

Bacaan Shalat Tahajud Dan Niatnya

Kamis, 2 April 2020 09:00 WIB | dibaca : 115 | dibagikan :

Shalat tahajud termasuk dari jenis shalat sunah mu’akad, yaitu shalat sunah yang dianjurkan dengan penekanan kuat. Contohnya shalat di dua hari raya, shalat sunah witir dan shalat sunah tawaf. Untuk kata tahajud sendiri diambil dari kata al-Hujud yang artinya bangun dari tidur pada malam hari. Sebelum melakukan shalat tahajud baiknya kita mengetahui bagaimana bacaan shalat tahajud dan niat shalat tahajud.

Jadi shalat tahajud bila diartikan secara definisi dalam islam yaitu ibadah sunnah yang dikerjakan pada malam hari, setelah masuk waktu isya’ sampai menjelang subuh, dan dilaksanakan setelah tidur lebih dahulu. Waktu yang diutamakan untuk shalat tahajud adalah pada sepertiga malam terakhir atau sekitar pukul 01.00 dini hari sampai menjelang subuh. Karena saat sepertiga malam terakhir menjadi salah satu waktu terbaik untuk berdoa. Seperti hadist yang di riwiyatkan oleh Imam Bukhari,

حَدَّثَنَا إِسْمَاعِيلُ حَدَّثَنِي مَالِكٌ عَنْ ابْنِ شِهَابٍ عَنْ أَبِي عَبْدِ اللَّهِ الْأَغَرِّ عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ أَنَّ رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ يَنْزِلُ رَبُّنَا تَبَارَكَ وَتَعَالَى كُلَّ لَيْلَةٍ إِلَى السَّمَاءِ الدُّنْيَا حِينَ يَبْقَى ثُلُثُ اللَّيْلِ الْآخِرُ فَيَقُولُ مَنْ يَدْعُونِي فَأَسْتَجِيبَ لَهُ مَنْ يَسْأَلُنِي فَأُعْطِيَهُ مَنْ يَسْتَغْفِرُنِي فَأَغْفِرَ لَهُ

Artinya : “Telah menceritakan kepada kami [Ismail] telah menceritakan kepadaku [Malik] dari [Ibn Syihab] dari [Abu Abdullah Al Aghar] dari [Abu Hurairah] bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda: “Rabb kita Tabaraka wa Ta’ala setiap malam turun ke langit dunia ketika sepertiga malam, lantas Ia berkata, ‘Siapa yang berdoa kepada-Ku maka aku beri, siapa yang meminta ampun kepada-Ku maka Aku ampuni?.”

Bacaan shalat tahajud
People photo created by rawpixel.com – www.freepik.com

Niat Shalat Tahajud

Untuk yang hendak melaksanakan shalat tahajud, berikut adalah niat dari shalat tahajud.

 أُصَلِّيْ سُنَّةَ التَهَجُّدِ رَكْعَتَيْنِ لِلهِ تَعَالَى

“Ushalli sunnatat tahajjudi rak‘ataini lillahi ta’aala.”

Artinya: “Aku menyengaja sembahyang sunah tahajud dua rakaat karena Allah ta’aala.”

Bacaan Shalat Tahajud

Berikut adalah doa yang dibaca saat setelah melaksanakan shalat tahajud, yaitu :

اَللّٰهُمَّ لَكَ الْحَمْدُ اَنْتَ قَيِّمُ السَّمَوَاتِ وَاْلاَرْضِ وَمَنْ فِيْهِنَّ، وَلَكَ الْحَمْدُ اَنْتَ مَالِكُ السَّمَوَاتِ وَاْلاَرْضِ وَمَنْ فِيْهِنَّ، وَلَكَ الْحَمْدُ اَنْتَ نُوْرُ السَّمَوَاتِ وَاْلاَرْضِ وَمَنْ فِيْهِنَّ، وَلَكَ الْحَمْدُ اَنْتَ الْحَقُّ وَوَعْدُكَ الْحَقُّ وَلِقَاءُكَ حَقٌّ وَقَوْلُكَ حَقٌّ وَالْجَنَّةُ حَقٌّ وَالنَّارُ حَقٌّ وَالنَّبِيُّوْنَ حَقٌّ مُحَمَّدٌ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ حَقٌّ وَالسَّاعَةُ حَقٌّ

اَللّٰهُمَّ لَكَ اَسْلَمْتُ وَبِكَ اَمَنْتُ وَعَلَيْكَ تَوَكَّلْتُ وَاِلَيْكَ اَنَبْتُ وَبِكَ خَاصَمْتُ وَاِلَيْكَ حَاكَمْتُ فَاغْفِرْلِيْ مَاقَدَّمْتُ وَمَا اَخَّرْتُ وَمَا اَسْرَرْتُ وَمَا اَعْلَنْتُ وَمَا اَنْتَ اَعْلَمُ بِهِ مِنِّيْ، اَنْتَ الْمُقَدِّمُ وَاَنْتَ الْمُؤَخِّرُ لاَاِلَهَ اِلاَّ اَنْتَ، وَلاَ حَوْلَ وَلاَ قُوَّةَ اِلاَّ بِاللهِ

“Allaahumma lakal hamdu anta qayyumus samaa waati wal ardhi wa man fiihinna. Wa lakal hamdu anta malikus samaa waati wal ardhi wa man fiihinna.Wa lakal hamdu anta nuurus samaawaati wal ardhi wa man fiihinna. Wa lakal antal haqqu, wa wa’dukal haqqu, wa liqaa’uka haqqu, wa qaulukal haqqun. Wal jannatu haqquw wannaaru haqquw wan-nabiyyuuna haqquw wa Muhammadun shallallahu ‘alaihi wa sallama haqquw wassaa’atu haqq.”

Baca Juga:   Manfaat Berjemur di Pagi Hari Bagi Kesehatan

“Allaahumma laka aslamtu wa bika aamantu wa ‘alaika tawakkaltu wa ilaika anabtu. Wa bika khaashamtu wa ilaika haakamtu faghfirlii maa qoddamtu wa maa akhkhartu wa maa asrartu wa maa a’lantu wa maa anta a’lamu bihiminnii. Antal muqoddimu wa antal mu’akhkhiru laa ilaaha anta. wa laa haula wa laa quwwata illaa billaah.”

Artinya : Ya Allah, bagi-Mu lah segala puji. Engkau cahaya langit dan bumi, bagi-Mu segala puji. Engkau adalah pemelihara langit dan bumi, dan bagi-Mu segala puji. Engkau adalah Pemilik langit dan bumi dan siapa saja yang menghuninya. Engkau adalah Benar, dan janji-Mu benar, firman-Mu benar, pertemuan dengan-Mu benar, surga-Mu benar, neraka-Mu benar, para nabi benar, dan kiamat benar. Ya Allah, kepada-Mu aku berserah, kepada-Mu aku beriman, kepada-Mu aku bertawakkal, kepada-Mu aku menyandarkan diri, karena-Mu aku memusuhi, dan kepada-Mu aku meminta penghakiman, maka ampunilah bagiku apa yang telah aku perbuat dan apa yang belum aku lakukan, apa yang aku lakukan secara sembunyi-sembunyi dan apa yang aku lakukan secara terang-terangan, Engkau adalah Tuhanku, tiada sesembahan yang hak selain Engkau.”

Keutamaan Dari Shalat Tahajud

Setelah mengetahui bacaan shalat tahajud dan niat sebelum shalat tahajud, berikutnya kita akan melihat keutamaan dari shalat tahajud. Keutamaan shalat tahajud, sebagai berikut:

  • Mendapatkan kedudukan yang terpuji

وَمِنَ اللَّيْلِ فَتَهَجَّدْ بِهِ نَافِلَةً لَكَ عَسَى أَنْ يَبْعَثَكَ رَبُّكَ مَقَامًا مَحْمُودًا

Artinya “Dan pada sebagian malam hari bertahajudlah kamu sebagai suatu ibadah tambahan bagimu; Mudah-mudahan Tuhanmu mengangkat kamu ke tempat yang terpuji.” (QS. Al Israa’: 79)

  • Kunci masuk syurga
  • Shalat tahajud adalah shalat sunah yang utama
  • Akan mendapatkan kemuliaan dan dan kewibawaan
  • Dikabulkan setiap doanya
  • Shalat tahajud termasuk kebiasaan dari orang-orang shalih
  • penghapus segala dosa dan juga pencegah dosa
  • Menolak penyakit atas kehendak Allah Swt
  • Dijauhakannya dari Adzab Allah Swt
  • Menenangkan hati

 

Sumber referensi :


Belajar Mengaji Bersama Marbel
Belajar Mengaji Bersama Marbel
Developer:
Price: Free

Tagged:

Penulis: Fauzia Eka

Hobby menulis dan membaca. Anggota tim relasi publik di Educa Grup. Penyuka drama korea dan berpengalaman dalam QA product.