Ciri Guru Yang Memiliki Ketrampilan Berkomunikasi

Jumat, 23 Desember 2016 18:03 WIB | dibaca : 4505 | dibagikan :

Pendidik yang komunikatif adalah pendidik yang mampu menjalin komunikasi yang baik dengan anak didik. Hal ini sangat diperlukan agar anak didik merasa nyaman saat diajar oleh pendidik. Karena dengan adanya kenyamanan, maka anak didik akan lebih mampu menyerap dan menerima apa pun yang dikatakan atau pun yang diajarkan oleh pendidik. Ciri-ciri apa sajakah perlu dimiliki oleh pendidik yang memiliki kemampuan menjalin komunikasi dengan anak-anak didiknya?

  1. Berkarisma

Ia mampu mengontrol diri sehingga bisa membawa diri agar dapat memberikan kesan yang baik kepada setiap orang. Ia juga pribadi yang ramah dan baik hati, sehingga banyak orang merasa segan dan bisa menerima dia apa adanya.

Menjadi guru berkharisma tidak sulit kok. Anda bisa belajar di artikel “Cara Menjadi Pendidik Yang Berwibawa dan Disayang Anak Didik”.

  1. Semangat

Ia memiliki gairah hidup yang tinggi. Kata-kata yang ia keluarkan adalah kata-kata yang positif dan membangun. Ia pandai menyusun kata, sehingga kata-kata yang memiliki pesan negatif pun menjadi kata-kata yang positif bahkan motivatif.

  1. Fleksibel

Ia memiliki pemahaman yang tidak kaku, namun mampu menyesuaikan diri dengan berbagai situasi dan zaman, sehingga jalan keluar yang ia berikan dalam segala persoalan adalah sesuatu yang up to date (tidak kuno) dan bisa diterima oleh banyak orang.

  1. Berpikiran positif

Ia mampu menghadapi setiap permasalahan yang ada secara positif. Ia mampu mengolah setiap permasalahan menjadi sesuatu yang berguna di masa depan.

  1. Motivatif

Ia mampu memotivasi anak didik, meskipun anak didiknya terlihat memiliki banyak kelemahan. Ia percaya bahwa setiap anak adalah spesial, dan memiliki kemampuan unik yang bisa dikembangkan.

  1. Tulus dalam bekerja

Ia tidak mencari keuntungan pribadi dalam berkarya, namun berusaha menemukan nilai-nilai yang berguna bagi masa depan dan instansi tempat dia bekerja.

  1. Mudah beradaptasi
Baca Juga:   Kreasi Berbentuk Burung Dari Cupcakes Karya Kak Sari Ossa

Ia mudah menyesuaikan diri dengan rekan guru dan siswa dengan berbagai karakter dan menjalin relasi yang baik dengan mereka.

  1. Tampil apa adanya

Ia lebih suka menjadi diri sendiri dalam berkata dan berbuat. Sehingga ia terlihat fasih dalam berbicara dan bertingkah laku, tidak terlihat seperti dibuat-buat maupun terlihat sok-sokan. Hal ini dikarenakan ia memang memiliki kualitas SDM dan karakter yang baik.

  1. Menjaga kualitas

Ia selalu menjaga kualitas dalam bekerja, sehingga dalam mengajar pun ia akan melakukan persiapan yang baik.Segala urusan administrasi guru pun akan ia selesaikan dengan kualitas yang baik (tidak asal-asalan).

Kualitas pengajaran tidak hanya membutuhkan persiapan materi pelajaran yang baik. Namun suasana mengajar yang komunikatif dan interaktif juga penting. Ada kiat khusus agar suasana pembelajaran di kelas menjadi komunikatif dan interaktif.

Sebagai kepala sekolah maupun HRD, tentu Anda perlu mempertimbangkan hal-hal di atas dalam merekrut pendidik yang akan mengajar di sekolah Anda. Bagaimana pun kemampuan berkomunikasi sangat penting bagi pendidik dalam menunjang kualitas mendidik dan mengajar seorang pendidik. Bila Anda adalah seorang pendidik dan merasa belum memiliki satu, dua, atau beberapa poin yang ada di atas, sebaiknya Anda perlu belajar agar menjadi pendidik yang semakin berkualitas, terutama dalam hal ketrampilan berkomunikasi. Salam cinta pendidikan.

Bagi pendidik anak usia dini, perbendaharaan dongeng dan lagu anak sangat penting. Karena dengan media dongeng dan lagu anak, seorang pendidik bisa menjadikannya sebagai media pembelajaran yang menyenangkan.

Silakan download aplikasi dongeng  dan lagu anak ini dengan meng-klik judul-judul dongeng di bawah ini:

– Lagu Anak Tematik TK dan PAUD – LENGKAP
banner-kolak-lagu-anak-tematik-tk-dan-paud
– Cerita Anak, Mila Si Pelupabanner-riri-mila-si-pelupa– Cerita Anak, Monyet dan Ayambanner-riri-monyet-dan-ayam– Cerita Anak, Persahabatan Angsabanner-riri-persahabatan-angsaSumber gambar: homeschooling-primagama

Tagged:

Penulis: Kak Zepe

Saya adalah salah satu penulis di portal ini, seorang praktisi pendidikan dan pencipta lagu anak. Salam cinta pendidikan... Salam cinta lagu anak...