Peran Kecerdasan Spiritual dan Sosial Dalam Membangun Karakter Anak

Rabu, 29 Juni 2016 23:10 WIB | dibaca : 1719 | dibagikan :

Kecerdasan sosial adalah ukuran kemampuan anak dalam pergaulan di masyarakat dan kemampuan berinteraksi sosial dengan orang-orang di sekeliling atau sekitarnya. Sedangkan Kecerdasan spiritual adalah kecerdasan jiwa yang membantu seseorang untuk mengembangkan dirinya dengan cara menerapkan nilai-nilai positif yang sesuai dengan ajaran agama. Kedua kecerdasan tersebut memiliki hubungan yang erat. Kedua kecerdasan itu bisa membuat anak semakin peduli dan memiliki sifat berempati kepada sesamanya.

Kembangkan Talenta Anak

Setiap anak memiliki keistimewaan sendiri-sendiri, terutama dalam hal talenta atau bakat, ketrampilan, dan kemampuan. Baik guru, maupun orang tua perlu berusaha semaksimal mungkin agar anak-anak bisa menggunakan segala karunia Tuhan, sehingga bisa memberikan manfaat bagi sesamanya. Anak-anak membutuhkan sosok yang bisa diteladani dan bisa mengajarkan banyak hal tentang kehidupan, sehingga anak-anak akan menjadi pribadi yang baik dan berhati mulia.

Anak Belajar Dari Kesalahan

Anak-anak memang sering melakukan kesalahan. Bila anak-anak melakukan suatu kesalahan, kita tidak boleh serta merta memarahi mereka, apalagi di depan umum. Biarkan mereka belajar dari kesalahan dengan cara membantunya saat suatu kesalahan terjadi, mendampingi mereka, sehingga nantinya mereka akan kesalahan mereka dan berusaha untuk tidak melakukan kesalahan lagi. Orang tua perlu paham, bahwa kesalahan yang dilakukan oleh buah hatinya adalah suatu hal yang biasa, dan tidak perlu dibesar-besarkan. Bagaimana pun anak-anak perlu belajar dari kesalahan yang mereka alami. Anak-anak juga perlu belajar mengakui kesalahan. Agar anak mau mengakui kesalahan ikuti TIPS INI. 

Anak-anak Sangatlah Berharga

Bagi orang tua, anak-anak adalah mutiara berharga. Orang tua akan berusaha untuk mendidik anak-anaknya, agar tumbuh menjadi anak yang baik. Mendidik anak adalah pekerjaan yang paling mulia, karena dengan mendidik anak dengan baik, orang tua telah menyambungkan mata rantai kebaikan, sehingga kelak mereka pun akan tumbuh menjadi anak yang baik dan berguna bagi banyak orang.

Bagaiman Caranya?

Melalui artikel ini, Kak Zepe mengajak orang tua untuk menanamkan nilai-nilai kebaikan dengan berpedoman pada agama yang dianut. Semua agama mengajarkan kebaikan dan kasih sayang kepada sesama. Namun tentu saja agar ajaran-ajaran dan nilai-nilai luhur suatu agama bisa dipraktekkan dalam kehidupan sehari-hari, setiap orang membutuhkan orang lain. Dalam hal ini, perlu adanya hubungan yang harmonis antara setiap anggota masyarakat. Semakin baik dan luas hubungan seorang anak dengan sesamanya, maka kesempatan untuk mengamalkan ajaran-ajaran agama pun semakin luas. Saya percaya, bahwa setiap kebaikan yang kita lakukan, sesederhana apa pun, akan memberikan dampak yang besar bagi setiap orang yang merasakan kebaikan kita. Itulah mengapa, saya mengatakan bahwa perpaduan kecerdasan spiritual dan kecerdasan sosial adalah sangat baik bagi perkembangan karakter anak.

Baca Juga:   Protokol Penanganan Virus Corona dari Pemerintah

Peran orang tua

Kecerdasan spiritual adalah fondasi, sedangkan kecerdasan sosial adalah sarana. Pertama-tama, orang tua perlu membangun fondasi yang kuat kepada anak, agar mereka kaya akan nilai-nilai kebaikan. Dengan fondasi yang kuat, di saat mereka terjun ke dalam kehidupan sosial, maka mereka akan semakin mampu untuk bertahan dan tidak mudah terbawa pengaruh negatif karena pergaulan. Justru, dengan memiliki kesempatan bergaul yang luas, maka ia akan semakin memiliki kesempatan untuk mengamalkan nilai-nilai kebaikan yang telah dipelajari. Ia tidak akan mudah terpengaruh, namun justru bisa mempengaruhi orang lain agar mengikuti cara hidupnya. Hiburan-hiburan yang mendidik dan agamis sangat diperlukan di zaman sekarang. Misalnya, dongeng kisah nabi, koleksi lagu-lagu rohani, film animasi tentang moral dan agama sangat diperlukan untuk membangun karakter anak. Kebersamaan anak dengan orang tua juga sangat penting. Karena dengan kebersamaan itulah orang tua akan semakin intens dalam menanamkan nilai-nilai kebaikan sesuai dengan ajaran agama yang dianutnya. (Baca juga: Kiat Menjadi Orang Tua Yang Sukses Membangun Karakter Anak)

Berikut ini adalah beberapa aplikasi yang bisa membantu anak dalam mengembangkan kecerdasan spiritual dan sosial anak dan bisa didownload GRATIS. Silakan klik judulnya untuk mendownload:
– Lagu Anak Tematik TK dan PAUD – LENGKAP
banner-kolak-lagu-anak-tematik-tk-dan-paud
– Cerita Anak, Mila Si Pelupabanner-riri-mila-si-pelupa– Cerita Anak, Monyet dan Ayambanner-riri-monyet-dan-ayam– Cerita Anak, Persahabatan Angsabanner-riri-persahabatan-angsa
Sumber Gambar: Hubpages.com

Tagged:

Penulis: Kak Zepe

Saya adalah salah satu penulis di portal ini, seorang praktisi pendidikan dan pencipta lagu anak. Salam cinta pendidikan... Salam cinta lagu anak...